GfdlTpWoGUW5TUr7GfM9GfdlGA==

Bupati Soppeng Hadiri Acara Pembinaan Relawan Pemda


JELAJAHPOS.COM pembinaan ralawan pemadam kebakaran (REDKAR) lingkup kabupaten soppeng dalam     rangka pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan kebakaran tahun 2022 rabu 24 November 2022 bertempat di hark cafe & eatery malaka


Lanjut dalam laporan ketua panitia, Kepala Satuan PolPP dan Damkar, Andi Surahman, S.IP.,M.Si 

Kegiatan pembinaan relawan pemadam kebakaran (REDKAR Lingkup Kab. Soppeng) dalam rangkapemberdayaan masyarakat dalam pencegahan kebakaran ini, di maksudkan untuk memberi pengetahuan dan keterampilan bagi anggota REDKAR terkait tugas yang akan di laksanakan dalam rangka melaksanakan upaya dini pencegahan, dan penanggulangan bahaya kebakaran dan penyelaatan kebakaran dan kedaruratan non kebakaran sebelum petugas pemadam kebakaran dan penyelamatan tiba di lokasi


Peserta yang mengikuti kegiatan pembinaan REDKAR adalah anggota REDKAR lingkup kabupaten soppeng sebanyak 670 orang dari 1.817 orang anggota REDKAR, yang struktur organisasinya telah terbentuk di 70 desa/kelurahan, 8 kecematan dan kabupaten. Sisanya masih terdapat 1.147 orang anggota REDKAR yang belum dapat di akomodir  dalam kegiatan pembinaan ini, mengingat adanya keterbatasan dari segi anggaran, sehingga pada tahun ini yang dapat kami prioritaskan untuk mengikuti kegiatan pembianaan belum dapat menyeluruh.


Permohonan maaf dari kami, untuk pakaian seragam anggota REDKAR dalam kegiatan pembinaan ini dan pelaksanaan tugas kedepan sebagai ciri khas anggota REDKAR dalam melakukan upaya dini pencegahan, penanggulangan bahaya kebakaran dan penyelamatan kebakaran dan kedaruratan non kebakaran, kami belum dapat nyediakan pakaian seragam maupun sarana dan prasarana penunjang bagi seluruh anggora REDKAR yang ada.


Sambutan Bupati Soppeng, H.A.Kaswadi Razak, SE :Atas nama pemerintah kabupaten soppeng, kami mengapresiasi atas terbentuknya relawan pemadam kebakaran (REDKAR) di lingkup kabupaten soppeng, baik di tingkat desa/kelurahan, kecamatan, maupun kabupaten. Hal ini sangat penting guna mendukung tugas satuan polisi pamong paraja dan pemadam kebakaran dalam pencegahan, penanggulangan dan penyelamatan darurat non kebakaran.


Yang terpenting adalah tugas relawan adalah tugas yang paling muliah dan orang yang harus di rekrut orang yang berhati muliah, dan saya yakin semua yang ada di tempat ini berhati seperti itu. yang tidak kala pentingnya adalah pakaian serangam, untuk membedakan posisi kita di tengah-tengah masyarakat, karena pada saat terjadinya kebakaran kita tidak bisa membedakan yang mana petugas dan yang mana warga yang di mana ada sebagian warga yang datang hanya untuk menonton saja dan seragam itu bukan simbol untuk bergaya, seragam itu untuk memperlancar keberhasilan tugas kita, inilah salah satu tugas kita karena tidak semua orang yang di ajak belum tentu ingin ikut dan melaksanakan tugas yang di anahkan, dan pada tahun 2023 saya sudah ingin melihat baju seragam sudah selesai


Kami berharap agar tetap merencanakan kegiatan kegiatan pembianaan pada tahun anggaran berikutnya, sehingga seluruh relawan pemadam kebakaran (REDKAR) yang telah terbentuk dapat memiliki pengetahuna dan keterampilan yang sama dalam hal pencegahan, penaggulangan kebakaran dan penyelamatan darurat non kebakaran dan kami juga berharap pada kegiatan ini menjadi perhatian dimana bakat dan minat para sukarelawan ini, karena jika sudah di ajak dan bukan pada bakat dan minat nya tentu akan menjadi sia sia. 


Kepala BPKPD kabupaten soppeng

Badan badan perencanaan pembangunan, penelitian, dan pengembangan daerah kabupaten soppeng

Kepala dinas pemberdayaan masyarakat dan desa kabupaten soppeng

Kepala dinas sosial kabupaten soppeng

Kepala BPBD kabupaten soppeng

para Kepala bagian pemerintahan sekertariat daerah kabupaten soppeng

Para camat se kabupaten soppeng

Para relawan pemadam kebakaran

Type above and press Enter to search.