JELAJAHPOS.COM |Jum'at 28-2-2025 Wajo Aktivitas penyalahgunaan BBM bersubsidi jenis solar di Aluppangge, Kecamatan Bola, yang diduga dijalankan oleh Baba dan PT. Rezeki Multi Energi terus beroperasi tanpa gentar, meskipun kasus ini sudah terendus media.
Tim Jelajahpos.com mendapati informasi akurat bahwa truk tangki industri siluman berwarna biru putih yang digunakan untuk mengangkut BBM bersubsidi tersebut sebenarnya milik Baba. Truk tersebut disewa dari Mamuju dan dipasangkan nama perusahaan PT. Rezeki Multi Energi.
PT. Rezeki Multi Energi, yang sebelumnya bernama PT. Bulukumba, sudah beberapa kali berganti nama tetapi direktur nya tetap bernama Erwin. Dugaan kuat ada bekingan dari Anggota Polri di Polda Sulsel yang membuat Baba terkesan kebal hukum.
"Sampai saat ini belum ada tindakan dari APH di wilayah hukum tersebut," ungkap sumber Jelajahpos.com yang menyatakan keprihatinannya atas kekebalan hukum yang dinikmati para pelaku.
Menanggapi kasus ini, Jelajahpos.com menyerukan kepada Tim Krensus Mabes Polri untuk menurunkan tim dan menangkap para pelaku kejahatan BBM bersubsidi di Wajo.
" Kami yakin Mabes Polri mampu menindak tegas mafia BBM bersubsidi di Wajo dan menghentikan praktik ilegal ini," tegasnya.
( Penulis : Andi wahyudi )